Perbandingan budidaya ikan nila di kolam beton dengan kolam terpal dapat dilihat dengan jelas pada jenis wadah yang digunakan. Perbedaan yang paling mencolok terletak pada kualitas masing-masing wadah, sehingga menonjolkan masing-masing keunggulan.
Ada keuntungan dan kerugian memiliki kolam beton yang membuatnya banyak disukai. Namun keuntungan dan kerugian pada budidaya ikan dengan media kolam terpal juga perlu menjadi pertimbangan bagi kita untuk memilih jenis wadah yang tepat.
Wadah nyatanya juga menentukan tinggi padat tebar benih yang nantinya juga membutuhkan teknologi budidaya yang lebih baik.
Peran wadah disini sangat penting untuk menunjang teknologi budidaya. Wadah yang digunakan harus mampu menunjang keberlangsungan kegiatan budidaya dan sesuai dengan tingkat padat tebar benih. Fungsi wadah sendiri sangat lekat dengan perubahan kualitas media budidaya.
Baca juga : Cara Ternak Ikan Nila Agar Mendapatkan Hasil Panen Optimal
Perbandingan Budidaya Ikan Nila Di Kolam Beton Dan Kolam Terpal
Apabila kamu ingin membandingkan keduanya, sebenarnya sangat banyak aspek yang bisa menjadi tolak ukur. Namun kita tidak akan mengulas semuanya dan cukup hanya secara garis besar saja.
Untuk mengulas perbedaan ini secara gamblang bisa dilihat pada masing-masing kelebihan dan kekurangannnya, antara lain sebagai berikut :
1. Kelebihan Dan Kekurangan Kolam Beton
Kolam beton atau biasa disebut kolam semi permanen sangat direkomendasikan bagi kamu yang ingin membudidayakan ikan dan memiliki modal yang cukup besar.
Berikut ini kelebihan-kelebihan yang dimiliki oleh kolam beton :
- Bahkan kolam beton memiliki keunggulan-keunggulan lain yang tidak dimiliki oleh media kolam lain, misalnya saja kolam semi permanen memiliki konstuksi yang cenderung lebih aman dan awet, serta kolam minim akan lumpur dengan perawatan yang relatif sangat mudah dilakukan.
- Bahan untuk membuat konstruksi kolam beton terdiri atas campuran semen, pasir, dan juga batu bata. Dengan bahan-bahan ini kamu tidak perlu lagi meragukan kekokohan dan kekutaan kolam beton untuk menahan debit air nantinya.
- Selama masa pemeliharaan ikan, perawatannya pun cukup mudah diterapkan. Kamu hanya perlu melakukan penyiponan untuk membuang kotoran ikan di dasar kolam.
Kekurangan pemakaian kolam beton sebagai media budidaya ikan nila :
- Meskipun memiliki banyak kelebihan yang telah disebutkan sebelumnya, tetap saja tidak ada yang sempurna di dunia ini. Karena semua pasti memiliki kekurangan di balik banyaknya kelebihan yang ditonjolkan. Kekurangannya mungkin terlihat dari biaya yang akan kamu keluarkan nantinya, untuk membeli bahan-bahan konstruksi serta biaya perawatan kolam dan apabila terjadi kerusakan cenderung sulit di atasi serta memerlukan biaya yang tidak sedikit.
- Bahkan akan memerlukan biaya tambahan apabila kamu tidak menggunakan lahan pribadi alias menyewa tanah orang lain. Maka dengan begini kamu bisa menghitung kira-kira berapa dana yang akan kamu keluarkan untuk membuat kolam beton.
- Maka sangat penting utnuk melakukan perhitungan sejak awal dan harus menyesuaikan dengan budget yang kamu miliki sekarang. Dan apabila kualitas kolam tidak terlalu baik sejak awal maka berisiko terjadi kebocoran atau adanya retak pada tepi kolam yang tentu saja sangat berbahaya. Dan biaya untuk menutupi kerusakan tersebut terbilanmg cukup mahal. Hali inipun jika kolam masih bisa diperbaiki, lalu bagaimana jika kerusakan kolam terus terjadi? Bukannya untung tapi malah buntung, kan?
Itulah beberapa keuntungan dan risiko yang perlu kamu perhitungkan ketika akan melakukan budidaya ikan dengan kolam beton. Biaya yang cukup mahal serta didukung dengan penggunaan jangka panjang tentu saja sangat setimpal namun apabila proses pembuatan konstruksi yang sembrono maka bisa berdampak buruk dikemudian hari.
2. Kelebihan Dan Kekurangan Kolam Terpal
Media yang biasa digunakan untuk budidaya ikan air tawar ini berbahan dasar plastik dan cukup populer untuk pembudidaya pemula yang ingin mencoba usaha budidaya ikan di lahan sempit dengan modal pas-pasan. Pemanfaatan lahan sempit sendiri merupakan salah satu hal yang menjadi salah satu alasan penggunaan kolam terpal.
Berikut ini beberapa kelebihan kolam terpal yang tidak dimiliki kolam beton :
- Dan kolam ini pun banyak digunakan untuk kegiatan budidaya ikan yang melibatkan padat tebar tinggi. Mengapa bisa demikian? Tentu saja ini tidak luput dari alasan sebelumnya di kelebihan dan kekurangan kolam beton, yaitu media terpal dianggap lebih mudah dilakukan pengawaasan dan pengontrolan karena dibuat dengan ukuran yang relatif kecil jika dibandingkan dengan jenis kolam lainnya.
- Adapun kelebihan lain yang dimiliki oleh kolam terpal adalah jauh lebih fleksibel dalam penggunaan, tidak dipengaruhi dengan kualitas tanah, dapat dilakukan dimana saja, nantinya ikan hasil panen akan terbebas dari aroma lumpur, mudah dilakukan sipon, dan harga kolam relatif murah.
- Maka sama sekali tidak mengherankan jika banyak masyarakat cenderung menggunakan kolam terpal sebagai media budidaya ikan. Alasan mengapa kolam terpal sangat fleksibel adalah karena dibuat dalam bentuk tidak permanen. Yang berarti bisa kamu pindahkan apabila ada alasan tertentu.
- Konsep yang digunakan oleh kolam terpal sendiri sangat cocok untuk para budidaya padat tebar seperti sistem bioflok karena mudah untuk melakukan pengawasan atau pengontrolan. Meskipun dilakukan dengan padat tebar tinggi, namun nyatanya budidaya ikan tetap dilakukan dengan simple dan praktis.
Kekurangan budidaya ikan nila menggunakan media kolam terpal :
- Kekurangan untuk kolam terpal sendiri terletak pada masa pemakaiannya yang relatif singkat. Jika kamu menggunakan kolam terpal dengan bahan berkualitas maka mampu bertahan kurang lebih selama 5 tahun. Namun itu bukanlah masalah besar mengingat biaya per kolam yang relatif sangat murah.
- Selain itu, kolam terpal rentan terhadap benda tajam dan hindari terjadi goresan yang akan menyebabkan kebocoran yang tidak diinginkan. Jika hal ini terjadi, maka perlu melakukan penggantian dengan kolam terpal baru.
Baca juga : Rahasia Budidaya Ikan Nila Di Kolam Terpal Yang Masih Jarang Diketahui
Anda Butuh Kolam Terpal Dengan Kualitas OK Harga Damai? Order di Prassterpal.com sekarang juga. Informasi harga kolam terpal silakan klik tautan pada foto dibawah ini :
Temukan juga kami di :


Leave a Reply